Jumat, 17 Mei 2019

Ukuran Tingkat Ketaqwaan & Ciri2 Orang Bertaqwa


Taqwa
Dalam Al-Quran  terdapat tidak kurang dari 208 ayat yang berkaitan dengan taqwa.  Dari keseluruhan ayat tentang taqwa, substansi orang taqwa adalah mereka yang beriman kepada yang ghaib, yang melaksanakan rukun Islam, dan yang beramal shaleh.
Diantara ayat taqwa ada pada surat Al Baqarah, ayat 2-3 :
Dzalikal kitabu la raiba fihi - hudal lil muttaqin # Alladzina yu’minuuna bil ghaibi wa yuqimunas salata wa mimma razaqnahum  yunfiqun.
Artinya : Kitab AQ ini tidak ada keraguan padanya, petunjuk bagi mereka yang bertaqwa. # yaitu mereka yang beriman kepada yang gaib, yang mendirikan shalat dan menafkahkan sebahagian rezki yang Kami anugerahkan kepada mereka)

Ukuran Tingkat Ketaqwaan.
Banyak hadis nabi yang menyatakan bahwa untuk mengukur ketaqwaan seseorang adalah dari akhlaknya (prilaku sosial).  
Rasulullah bersabda, khairunnas anfa’uhum linnas ”Manusia yang paling baik (dicintai Allah Ta’ala) ialah manusia yang paling bermanfaat bagi manusia yang lain. 
’Dan ketika Rasulullah ditanya, ”Amal apa yang paling utama?”.  Nabi menjawab, ”Seutama-utama amal ialah memasukkan rasa bahagia pada hati orang yang beriman, yaitu melepaskannya dari rasa lapar, membebaskannya dari kesulitan, dan membayarkan hutang-hutangnya.”  (HR. Ibnu Hajar Al-Asqalani)



Lima Ciri Orang Bertaqwa
Dari keseluruhan ayat-ayat taqwa dalam Al-Qur’an, terdapat ciri-ciri khusus bagi orang yang bertaqwa.  Ciri-ciri ini bisa menjadi indikator bagi diri kita sejauh mana tingkat ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Lima ciri khusus orang yang bertaqwa adalah:
1.         Dermawan, yaitu suka berinfak baik dalam keadaan lapang maupun susah. (QS. 2:3,177 ;  3:17,134 ;   51:19)
2.         Sabar dalam penderitaan dan kesempitan (QS.2: 177)
3.         Menahan amarah  (QS. 3:134)
4.         Mudah memaafkan. (QS. 3:134)
5.         Suka Shalat Malam dan banyak ber Istighfar(QS. 51:18 ; 3:17)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar